Berapa Biaya Designer Interior & Alasan Mengapa Anda Membutuhkannya?

Berapa Biaya Designer Interior & Alasan Mengapa Anda Membutuhkannya?

Setiap orang pasti memiliki gambaran akan rumah impiannya. Namun seringkali, banyak yang tidak tahu bagaimana cara terbaik dalam merealisasikan. Alhasil walaupun sudah memiliki budget yang cukup, rumah impian tidak bisa didapatkan karena minimnya perhitungan dan pengetahuan. Padahal, Anda hanya perlu memastikan biaya desain interior untuk membantu dalam merealisasikan rumah impian.

Baca Juga: 5 Tips Merenovasi Rumah Berlahan Terbatas

Menggunakan konsultan desainer interior rumah berpengalaman bisa menjadi salah satu solusi untuk menciptakan suasana ruangan yang tidak hanya indah dipandang mata, tetapi juga nyaman digunakan oleh setiap anggota keluarga. Selain itu, Anda juga bisa mengkonsultasikan keinginan agar rumah impian bisa terwujud.

Namun, masih banyak masyarakat yang enggan menggunakan jasa ini. Alasan utamanya karena persoalan biaya yang bisa dibilang tidak sedikit. Padahal sebenarnya, besaran biaya yang dikeluarkan tentunya sebanding dengan apa yang akan Anda dapatkan. Tidak percaya? Berikut beberapa kelebihan yang bisa Anda dapatkan ketika menggunakan jasa interior design.

Desain Rumah Impian akan Terealisasi

Rumah dengan desain interior
Source: Lifetime Design

Ketika ingin membangun atau merenovasi rumah, Anda pasti memiliki gambaran tersendiri tentang bagaimana konsep rumah yang diinginkan. Jika tanpa desain interior, Anda mungkin bisa memvisualisasikan keinginan tersebut lewat contoh-contoh yang ada di media sosial. Namun hasilnya bisa jadi kurang maksimal.

Baca Juga : Rumah Cluster : Pengertian, Kekurangan, dan Perbedaannya

Sementara ketika menggunakan jasa interior design, pertama-tama Anda akan diajak berkonsultasi terlebih dahulu tentang rumah yang Anda inginkan. Dari situ, desainer akan membantu mencarikan solusi, memberikan masukan terkait desain yang cocok digunakan, hingga memberikan gambaran jelas bagaimana penampakan rumah Anda nantinya.

Interior Design : All in One Solution

Jasa desain interior
Source: Lifetime Design

Banyak yang beranggapan kalau menggunakan jasa interior design akan memakan banyak biaya. Padahal dari biaya yang dikeluarkan tersebut, Anda tidak perlu pusing lagi memikirkan soal waktu dan tenaga selama proses pembangunan atau instalasi berlangsung. Pasalnya, semua kegiatan tersebut akan diawasi langsung oleh pihak penyedia jasa.

Baca Juga : Mengintip Desain Rumah Modern Klasik

Selain menghemat waktu dan tenaga, pengerjaan rumah Anda juga bisa lebih efisien. Hal ini disebabkan karena desainer interior telah memperhitungkan dan melakukan perencanaan secara matang. Hasilnya, rumah akan selesai sesuai tenggat waktu yang telah disepakati serta minim terjadi kesalahan selama pengerjaan.

Menghadirkan yang Terbaik untuk Rumah Anda

Desain rumah impian
Source: Lifetime Design

Jasa interior design telah memiliki pengalaman yang cukup mumpuni untuk merealisasikan rumah impian Anda. Berkat pengalaman dan ilmu tersebut, desainer interior akan mengoptimalkan setiap sudut rumah Anda, mulai dari segi warna, bentuk, pencahayaan, hingga komposisi ruang. Mereka pun juga memiliki koneksi dengan aspek penunjang lain —seperti kontraktor, teknisi listrik, hingga kepipaan— yang terbaik.

Dengan pengalaman dan koneksi tersebut, Anda pun bisa mendapatkan hasil yang terbaik dan memuaskan. Jadi, seluruh biaya yang dikeluarkan rasanya akan sebanding dengan rumah impian yang akhirnya bisa terealisasikan.

Berapa Biaya Desainer Interior?

Source: Lifetime Design

Salah satu hal yang menjadi pertimbangan masyarakat dalam menggunakan jasa interior desain adalah soal biaya. Banyak yang beranggapan kalau jasa ini mematok harga yang cukup tinggi sehingga masyarakat pun enggan untuk hanya sekedar bertanya.

Padahal seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, walaupun Anda harus mengeluarkan uang lebih untuk jasa desainer interior, namun kualitas yang akan didapatkan tentunya akan sebanding dengan pengeluaran tersebut. Belum lagi Anda akan ditemani secara langsung oleh profesional yang bisa memberikan saran terbaik agar rumah impian bisa terwujud.

Namun kembali lagi ke pertanyaan utama : Berapa biaya yang dibutuhkan untuk menggunakan jasa desainer interior?

Ada banyak cara menentukan berapa jumlah biaya yang Anda harus keluarkan. Mulai dari hitungan per meter persegi, persentase, hingga gambar per view. Namun salah satu yang paling sering digunakan adalah perhitungan meter persegi.

Di Jakarta sendiri, pada tahun 2021 biaya jasa desain interior pun dibanderol dengan harga yang cukup beragam. Mulai dari Rp 250.000, Rp 350.000, hingga Rp 500.000 atau bahkan lebih sesuai dengan pengalaman dan nama dari jasa yang Anda pilih. Nantinya, angka tersebut bisa Anda kalikan dengan luas ruangan yang akan dikerjakan.

Menggunakan jasa interior design merupakan salah satu opsi yang bisa Anda lakukan ketika ingin membangun atau merenovasi rumah. Dengan pandangan langsung dari seseorang yang profesional di bidangnya, Anda bisa mewujudkan rumah impian yang tidak hanya indah dipandang mata, sesuai dengan kepribadian, dan tetap nyaman ditinggali oleh keluarga tercinta.

Baca Juga: Rumah atau Apartemen, Pilih Mana?

Ingin mewujudkan rumah impian Anda? Lifetime Design hadir sebagai konsultan desain interior, arsitektur, dan furniture terbaik. Dengan pengalaman lebih dari 14 tahun di bidang desain interior, Lifetime Design akan membuat rumah impian Anda menjadi kenyataan.

Summary
Article Name
Berapa Biaya Designer Interior & Alasan Mengapa Anda Membutuhkannya?
Description
Mewujudkan rumah idaman adalah mimpi semua orang. Yuk simak berapa biaya dan alasan kenapa Anda harus menggunakan desainer interior.

One Reply to “Berapa Biaya Designer Interior & Alasan Mengapa Anda Membutuhkannya?”

  • bumidibandung

    terima kasih sudah berbagi ide dan pengalamannya, kebetulan saya sedang melaksanakan renovasi rumah, beberapa artikel disini sangat bagus setelah membaca beberapa halaman. Saya jadi lebih terbuka wawasannya. sekali lagi terima kasih artikel nya sangat baik

Leave A Comment